Penyelenggaraan Asesmen Nasional Tahun 2021

Penyelenggaraan Asesmen Nasional Tahun 2021, Balitbang dan Perbukuan Kemdikbud





Daftar Isi :
  1. Asesmen Nasional sebagai Evaluasi Sistem Pendidikan
  2. Persiapan dan Rencana Pelaksanaan Asesmen Nasional
  3. Tutup

1. Asesmen Nasional sebagai Evaluasi Sistem Pendidikan

Asesmen Nasional (AN) dirancang untuk memantau dan mengevaluasi sistem pendidikan jenjang dasar dan jenjang menengah. Prestasi murid dievaluasi oleh pendidik dan satuan pendidikan.

Pijakan di UU Sisdiknas Pasal 57(1): “Evaluasi dilakukan dalam rangka pengendalian mutu pendidikan secara nasional sebagai bentuk akuntabilitas penyelenggara pendidikan kepada pihak-pihak yang berkepentingan.”
Pasal 59(1): “Pemerintah dan Pemerintah Daerah melakukan evaluasi terhadap pengelola, satuan, jalur, jenjang, dan jenis pendidikan.”

Elemen Kebijakan Asesmen Nasional dan Hasil dan/atau dampak yang diharapkan



AN terdiri dari AKM Literasi-Numerasi, Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar.
Informasi dari ketiganya diharap dapat mendorong perbaikan mutu pembelajaran.


AN 2021 diselenggarakan per jenjang secara bertahap dan hasilnya dilaporkan sebagai input untuk evaluasi diri dan perencanaan satuan pendidikan dan pemda.
Pelaksanaan per jenjang secara bertahap memungkinkan satuan pendidikan untuk berbagi sumber daya.
Sekolah atau madrasah yang infrastruktur TIK-nya belum memadai dapat mengikuti AN di satuan pendidikan lain (termasuk di jenjang yang berbeda).

PERBEDAAN SOAL UN DAN AN

Format Soal :
Ujian Nasioanal (US) yaitu PG dan Isian Singkat, sedangkan Asesmen Nasional (AN) yaitu PG, PG kompleks, Menjodohkan, Isian singkat, dan Uraian

Komposisi :
Ujian Nasioanal (US) pengetahuan 40%, aplikasi 40%, penalaran 20%
Asesmen Nasional (AN) pengetahuan 20%, aplikasi 50%, penalaran 30%

Konteks :
Ujian Nasional (UN), 50% soal tidak menggunkan konteks
Asesmen Nasional (AN), semua soal diberikan konteks,(personal, sosial budaya, sains)

Teks untuk Stimulus Soal :
Ujian Nasional (UN),  Panjang 2-3 paragraf (100 kata), sedikit ilustrasi. Hanya 1 teks untuk menjawab satu soal
Asesmen Nasional ((AN), Panjang bergradasi sesuai kelas. Di kelas 11 panjang teks sampai 700 kata. Teks disertai ilustrasi dan infografis, terdapat soal-soal yang memerlukan pemahaman multiteks.

Kunci Jawaban :
UN, semua jawaban tunggal, sedangkan AN disesuaikan dengan jawaban terbuka.

2. Kesiapan dan Rancana Pelaksanaan Asesmen Nasional
Kepesertaan - Peserta didik


Kepesetaan - Kepala Satuan Pendidikan dan Pendidik
  • Kepala satuan pendidikan dan semua pendidik yang terdaftar di Dapodik/EMIS dan mengajar di satuan pendidikan tersebut menjadi pesertadalam Survey Lingkungan Belajar.
  • Pendidik yang mengajar di lebih dari satu satuan Pendidikan mengisi Survei Lingkungan Belajar di setiap satuan pendidikan yang diajar.
  • Kepala sekolah yang memimpinlebih dari satu satuan pendidikan mengisi Survei Lingkungan Belajar di setiap satuan pendidikan yang dipimpin.

PENDATAAN PESERTA JENJANG SMA / SMK / SMP / Sederajat

PELAKSANAAN (1)
  • Metoda Pelaksanaan
  1. Berbasis komputer
  2. Berbagi sarana prasarana / resource sharing dalam pelaksanaan AN
  • Mekanisme Pelaksanaan dan Pengawasan
  1. Panitia daerah mengkoordinir tempat pelaksanaan AN terutama yang menumpang
  2. Dalam satu hari dapat dilaksanakan 3 sesi (masing-masing sesi maksimal 2 jam)
  3. Pelaksanaan pada pesertadidik diawasi seperti dalam keadaan ujian
  4. Pengawas asesmen bukan dari asal sekolah pelaksana (pengawas silang bisa dari jenjang yang sama atau lintas jenjang)
  5. Pengawasan diatur oleh dinas pendidikan sesuai kewenangan.
  6. Seluruh satuan pendidikan dapat menjadi tempat penyelenggaraan asesmen nasional tanpa mempertimbangkanstatus akreditasi.
  7. Pelaksanaan survei lingkungan belajar pada kepala sekolah dan guru dilakukan mandiri tanpa pengawasan-baik saat jam pelaksanaan AN atau di luar jam pelaksanaan-sesuai kurun waktu empat hari pelaksanaan AN.
PELAKSANAAN (2)
  • Pergantian Secara Sampel
  1. Peserta cadangan dapat menggantikan peserta utama apabila peserta utama berhalangan hadir dengan alasan yang sudah diketahui sebelum hari pelaksanaan.
  2. Peserta cadangan mengikuti asesmen secara penuh, mulai dari awal. Tidak dapat menggantikan pada sebagian asesmen.
  • Susulan dan Penjadwalan Ulang
  1. Tidak ada asesmen susulan bagi peserta yang berhalangan hadir baik di seluruh sesi maupun sebagian sesi.
  2. Bila asesmen nasional di satuan pendidikan tidak dapat dilaksanakan karena adanya keadaan di luar kendali seperti listrik padam, bencana alam, dapat dilakukan penjadwalan ulang.
  • Pemantauan, Evaluasi, dan Pelaporan
Pemantauan, evaluasi, dan pelaporan pelaksanaan Asesmen Nasional dilakukan oleh Panitia Tingkat Pusat, Provinsi, LPMP, Kabupaten/Kota, Satuan Pendidikan, serta Panitia di Luar Negeri sesuai dengan tugas dan kewenangannya.

Kolaborasi dalam Pelaksanaan Asesmen Nasional

Kemendikbud
  • Sosialisasi ke tingkat Provinsi dan kab/kota
  • Penyiapan instrumen dan sistem pelaksanaan AN
  • Pelatihan tim teknis/help desk tingkat provinsi dan kab/kota
  • Posko Pusat dalam simulasi dan pelaksanaan AN
  • Monitoring dan evaluasi AN
  • Analisis dan Pelaporan hasil AN
Kemenag/Kanwil dan Disdik Prov, Kota/Kab.
  • Sosialisasi ke satuan pendidikan
  • Penyiapan dan koordinasi pelaksanaan (termasuk tempat pelaksanaan AN) pada satuan pendidikan sesuai dengan kewenangannya
  • Pelatihan proktor satuan pendidikan oleh tim teknis Prov/Kab-Kota
  • Posko daerah dalam simulasi dan pelaksanaan AN
  • Diseminasi hasil ke satuan pendidikan
Satuan Pendidikan
  • Pelaksanaan simulasi dan AN di masing-masing satuan pendidikan menggunakan Dana BOS
Proses persiapan, pelaksanaan, pemantauan, evaluasi dan pelaporan akan lebih lanjut ditetapkan melalui POS.

Rencana dan Jadwal Pelaksanaan
Asesmen Nasional (AKM, Survei Karakter, Survei Lingkungan Belajar)


Alokasi Waktu



Selengkapnya silahkan lihat pada laman berikut ini.

Ingin mendapatkan filenya, silahkan ada pada link unduhan.

Unduh Penyelenggaraan Asesmen Nasional Tahun 2021

Terima kasih.

0 Response to "Penyelenggaraan Asesmen Nasional Tahun 2021"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel